Mengatasi dan Mencegah Rambut Mengembang dan Kering - About Nothing

Mengatasi dan Mencegah Rambut Mengembang dan Kering

Advertisements
Mengatasi dan Mencegah Rambut Mengembang dan Kering. Rambut merupakan mahkota bagi seorang wanita dan kehormatan bagi seorang laki-laki.Rambut merupakan organ yang tumbuh seperti benang di seluruh tubuh hewan dan manusia. rambut atau bulu muncul dari kulit luar (epidermis) berasal dari folikel rambut yang berada jauh di bawah dermis.
                       

Mengatasi dan Mencegah Rambut Mengembang dan Kering


Rambut yang sehat dan indah akan menambah kepercayaan diri seseorang di hadapan umum, nah untuk mencegah rambut kering dan mengembang akan admin bagikan berbagai info untu mencegah dan mengatasinya, karena rambut kering dan megembang dapat disebabkan oleh beberapa faktor di antaranya, terlalu lama terkena sinar matahari,terkena berbagai zat produk kimia ataupun karena kita sendiri yang kurang teratur menjaga dan melakukan perawatan.

  1. Memakai Shampoo dengan rutin. Untuk menjaga tetap sehat dan indah juga tetap bersih, minimal bersihkan rambut dengan shampoo dua hari sekali, dan shampoo yang terdapat vitamin E.Ini dapat mencegah rambut rusak dan kusam.
  2. Menggunakan Kondisioner sebelum membilas rambut, dengan menambah kondisioner dan diamkan selama 10 - 15 menit kemudian bilas dengan air dingin.Dalam menggunakan kondisioner pastia ya kondisionernya tidak tertinggal dan mengenai kulit kepala kita, karena hal tersebut dapat membuat lepek dan berminyak.
  3. Menggunakan Mayones, Mayones terdapat asam lemak yang bermanfaat membuat rambut lembut dan meningkatkan minyak rambut.Cara menggunakannya cukup mudah yaitu setelah kita keramas dan mengeringkan rambut dengan handuk usapkan 1 sendok mayones ke seluruh rambut dan kemudian bungkus dengan shower cap atau handuk panas, biarkan selama 15-20 menit agar mayones meresap ke rambut.Setelah itu bilas dengan shampoo.
  4. Mengoleskan Minyak Zaitun.Kita dapat menggunakannya seminggu sekali atau dua minggu sekali yaitu dengan mengoleskan pada rambut kering sebelum di keramas dan minyak zaitun dalam keadaan hangat, setelah itu diamkan selama beberapa menit dan setelah itu bersihkan rambut dengan keramas.
  5. Saat mengeringkan rambut, jangan menggosoknya, saat mengeringkan rambut setelah di keramas jangan menggosoknya, cukup dengan meremasnya dengan handuk, karena saat kita menggosoknya itu akan menimbulkan gesekan pada lapisan terluar rambut sehingga dapat merusanya.
  6. Ketika menyisir rambut jangan menggunakan sisir dengan kerengganan kecil, gunakan yang giginya lebar dan jangan di sisir berkali-kali, cukup sekali setelah rambut sudah tidak kusut.
Demikianlah Info yang dapat admin bagikan untuk mengatasi dan mencegah rambut mengembang dan kering.Semoga dapat menjadi referensi dan bahan pertimbangan dalam menjaga keindahan rambut anda.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter