Sayangi Kesehatan dengan Olahraga - About Nothing

Sayangi Kesehatan dengan Olahraga

Advertisements
Masih malas buat berolahraga ? lebih baik jangan.
Masih nunggu sakit untuk menjaga kesehatan sendiri ? lebih baik jangan.

Dengan menyayangi diri sendiri dan kesehatan diri, kita akan sangat mudah untuk di sayangi oleh orang lain.Dengan berolahraga badan bisa jadi sehat, dan Ibadah pun juga lebih kuat. Berdasarkan studi yang telah dipublish pada jurnal Physicology of sport and Exercise.Para peneliti yang berkolaborasi dengan team peneliti dari Technisce Universitat Munchen dan Universites of Konstanz and Bayreuth, yang semua berkedudukan di Jerman menganalisa sebanyak 243 wanita dan 252 pria yang rata-rata berumur 45 tahun.Orang-orang tersebut di pantau kondisinya sejak tahun 1992 - 2000.

Sayangi Kesehatan dengan Olahraga

Para peneliti menemukan bahwa nutrisi dan kebiasaan latihan fisik diketahui berpengaruh terhadap kesehatan dari partisipasi selama 18 tahun yang di pantau hingga 2010. Dari analisis mereka, para investigator menemukan semua faktor pada semua fase memiliki pengaruh langsung dan tak langsung pada kebugaran fisik dan kesehatan partisipan.

Olahraga memang banyak manfaatnya bagi tubuh.Jantung di antara organ yang paling merasakannya Olahraga yang dilakukan secara teratur diketahui mampu memperkuat jantung dan menjaga dinding arteri tetap lentur, dan berperan pula membakar kolesterol jahat yang terkait erat denga penyakit koroner.

Oleh karena itu, dengan melihat beberapa pertimbangan di atas, masihkah kamu malas untuk berolahraga ?
Olahraga tidak harus dilakukan berjam - jam. Tapi dapat dilakukan kapan saja dan sesuai kemampuan.Misalnya lari pagi, dan olahraga ringan sebelum berangkat ke kantor dan sekolah.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter