Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami - About Nothing

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami

Advertisements

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami-Sahabat onliners tentunya pernah berjerawat dan sering kali saat kita berjerawat sangat merasa terganggu.Karena tidak tahan dengan jerawat kerap kali memencetnya dengan tujuan agar cepat kering dan hilang, namun tahukah sahabat onliners hal tersebut justru akan membuat wajah kita menjadi tidak baik karena jerawat yang di pencet akan menimbulkan bekas di bagian itu dan akan membuat wajah kelihatan musam.
Jadi mulai sekarang hindarilah dari memencet jerawat atau menyentuhnya demi wajah onliners di masa jangka panjang.Nah bukan hanya dengan memencet jerawat dapat membuat muka masam, juga bisa dari pengaruh kosmetik yang sahabat onliners, kali ini admin akan berbagi gimana sih Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami.

  1. Menggunakan Putih Telur, Pisahkan putih telur dengan kuning telur kemudian aduk putih telur sampai kira-kira rata dan dapat di gunakan sebagai masker pada muka.Diamkan selama 15-20 menit setelah itu bilas dengan air bersih dan keringkan dengan handuk atau tisu.Gunakan sesering mungkin sampai bekas jerawat benar-benar hilang dan memudar.
  2. Ampas Teh, eits jika minum teh jangan langsung dibuang ya ampasnya, karena ampas teh dapat berkhasiat untuk memudarkan dan menghilangkan noda bekas jerawat di muka onliners, caranya yaitu dengan ambilampas teh dan oleskan pada noda bekas jerawat, diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih dan keringkan.Gunakan secara rutin.
  3. Air Jeruk Nipis, caranya sangat mudah yaitu dengan ambil air perasan jeruk nipis kemudian usapkan pada noda bekas jerawat dengan kapas, diamakan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih, pada saat awal diusap akan terasa perih, namun itu tak akan bertahan lama.
  4. Bawang Putih, bawang putih yang biasanya digunakan sebagai bumbu juga dapat dimanfaatkan untuk menyamarkan noda bekas jerawat di muka, caranya dengan iris bawang putih kemudian tempelkan pada noda bekas jerawat, diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih.
  5. Perawatan dari Dalam, Selain perawatan dari luar seperti yang telah dijabarkan di atas perawatan dari dalam juga sangat penting hlo onliners, dengan memperhatikan pola makanan sehat, yaitu dengan menghindari makan makanan berlemak dan minuman bersoda, juga dengan melakukan olahraga secara teratur, dapat membantu proses perawatan. Tentunya hal-hal di atas sangat mengurasi resiko karena tidak menimbulkan efek samping apapun.
Demikianlah artikel tentang Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami.Semoga bermanfaat dan dapat membantu sahabat onliners dalm melakukan perawatan wajah dan juga kesehatan.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter